06.11.2025
Waktu membaca: 2 menit

Tutup Era Paper Rex, Mindfreak Hengkang ke Eropa?

Mindfreak of Paper Rex 2024

Aaron “Mindfreak” Leonheart yang baru saja meninggalkan Paper Rex musim ini sepertinya semakin mendekati impiannya untuk menjadi salah satu bagian dari tim ikonik dan terus bermain dalam kompetisi Valorant tingkat tinggi.

Berdasarkan laporan terkini, sentinel asal Indonesia itu telah menjalani proses seleksi tim baru yang diadakan oleh Team Liquid di Eropa secara tertutup. Ia disebut sebagai salah satu kandidat yang masuk ke dalam daftar mereka selepas VCT Champions 2025 lalu.

Meski belum ada informasi lebih lanjut mengenai hal ini, proses trial Mindfreak kemungkinan besar berkaitan dengan rumor transfer Georgio “Keiko” Sanassy yang memerankan posisi sama di skuad Valorant Team Liquid. NRG selaku juara VCT Champions 2025 dikabarkan menjadi tim yang telah mendapatkan persetujuan verbal untuk mendatangkannya sebelum akhir tahun ini.

Menariknya, situasi skuad NRG seolah membuktikan kebenaran ini karena belum lama mereka telah berpisah dengan Sam “s0m” Oh yang bermain sebagai sentinel di tim tersebut. Sepertinya hanya masalah waktu hingga semua ini diumumkan melalui manajemen resmi masing-masing tim.

Berpotensi mencetak rekor baru

Bila semua ini terbukti, Mindfreak berpotensi mencetak rekor baru sebagai pemain Indonesia pertama yang bermain untuk tim Valorant profesional di Eropa, sekaligus yang pertama terjadi dalam sejarah Team Liquid.

Sebelumnya, pemain berusia 26 tahun itu mencetak sejarah sebagai pemain Valorant Indonesia pertama yang bertanding di luar tanah air bersama sang junior Jason “f0rsaken” Susanto saat berpindah dari Boom Esports ke skuad PRX di Singapura (yang sebelumnya adalah skuad khusus CS). Kehidupan baru di tim tersebut membuatnya tak butuh waktu lama untuk mendirikan basis masa yang kuat di Asia Tenggara dan menarik perhatian setiap pemain yang menghadapinya dalam sirkuit besar.

Performanya yang kuat dan menunjukkan karakteristik agresif menyempurnakan strategi tekanan tinggi ala PRX yang kini dikenal dengan sebutan W Gaming. Sempat dikritik karena terkesan konyol dan kacau, gaya bermain tim tersebut telah menjadi salah satu standar bagi setiap tim dari region Asia Pasifik yang ingin merasakan kesuksesan di tingkat tinggi.

Bersama PRX, Mindfreak telah merasakan momen-momen spesial dan mengangkat gelar bergengsi, di antaranya juara APAC Challengers Series sepanjang tahun 2022, juara Pacific League 2023 di Korea Selatan, dan menjadi runner up dalam VCT Champions 2023 di Los Angeles, Amerika Serikat.